Mimpi Berada di Tempat Gelap

Kegelapan malam kadang membuat kita takut untuk bepergian, sehingga arti mimpi berada di tempat gelap gulita ini mungkin bisa menjadi solusi bagi mereka yang takut akan kegelapan dan area yang tidak ada sinar lampu di malam hari. Meskipun hanya ilusi yang ada dalam pikiran kita, namun kegelapan kadang dapat menjadikan nyali seseorang menciut, yang biasanya berani namun ketika dihadapkan pada tempat yang gelap maka akan menjadi penakut.

Sama halnya dengan apa yang terjadi di alam mimpi, ketika kita berbicara mengenai kegelapan rasanya agak khawatir karena dalam mimpi tersebut bisa saja kita memerankan orang yang sedang bingung untuk mencari jalan keluar dari tempat gelap tersebut.

Inilah diantara tafsiran mimpi seputar tempat yang gelap:

Arti mimpi berada di suatu tempat yang gelap = maknanya akan ada ilmu baru yang kita terima dari seseorang

Arti mimpi tersesat di tempat gelap saat dalam perjalanan = maknanya harus dapat membedakan mana kawan yang baik dan tidak baik untuk dijadikan sahabat

Maksud mimpi melintasi jalan yang gelap = maknanya akan berpisah dengan orang yang kita sayang

Makna mimpi melihat cuaca gelap = maknanya akan mendapatkan kabar yang tak terduga

Demikianlah yang dapat kami sampaikan seputar mimpi gelap yang mungkin pernah anda alami. Ketika bangun tidur maka jangan sampai anda merasa takut karena mimpi tersebut, karena mengetahui ramalan arti mimpi hanyalah untuk pengetahuan saja, dan segala yang kita alami adalah ketentuanNya.